PENGARUH PEMBERIAN BERBAGAI JENIS PUPUK KANDANG DAN JARAK TANAM YANG BERBEDA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN WORTEL (Daucus carota L.)

Karaeng Karaeng, Hasanuddin Kandatong, Harli A. Karim

Abstract


Wortel (Daucus carota L.) merupakan salah satu tanaman yang berbentuk semak. Sayuran jenis ini dapat dijumpai diberbagai tempat dan dapat tumbuh sepanjang tahun baik musim penghujan maupun kemarau. Wortel sangat dibutuhkan dan menyehatkan untuk tubuh manusia karena kandungan vitamin yang ada didalamnya sehingga perlu dibudidayakan dalam jumlah yang lebih besar. Untuk meningkatkan pengetahuan tentang tehnik budidaya suatu tanaman maka perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor pertumbuhan dan produksi tanaman tersebut. Ada berbagai faktor yang menentukan pertumbuhan dan produksi tanaman wortel seperti pengaruh pemberian jenis pupuk dan jarak tanam yang berbeda.

Penelitian ini dilaksakanan di Desa Parondobulawan, Kecamatan Tandukkalua’, Kabupaten Mamasa Provinsi Sulawesi Barat yang berlangsung mulai bulan Maret 2020  sampai bulan Juni 2020. Penelitian ini dilaksanan dalam bentuk Rancangan Acak Kelompok (RAK) dalam bentuk faktorial yang terdiri dari dua taraf yaitu : Faktor Pertama yaitu pemberian jenis pupuk: pupuk kandang ayam 1 kg/petak, pupuk  kandang kambing 1,5 kg/petak, pupuk kandang sapi 1,5 kg/petak, dan Faktor kedua yaitu jarak tanam yang berbeda: 10x20 cm, 20x20 cm, 30x20 cm.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Interaksi pupuk kandang ayam 1kg/petak dengan jarak tanam 10 x 20 cm memberikan pengaruh baik terhadap tinggi tanaman pada tanaman wortel.Interaksi pupuk kandang ayam 1 kg/petak dengan jarak tanam 30 x 20 cm memberikan pengaruh baik terhadap jumlah daun, panjang umbi, diameter umbi dan berat umbi perpetak pada tanaman wortel. Pemberian pupuk kandang ayam 1 kg/petak memberikan pengaruh baik terhadap berat umbi perpetak pada tanaman wortel.


Keywords


pupuk kandang, jarak tanam, tanaman wortel.

Full Text:

PDF

References


Bhato, M.A. 2016. Respon Pertumbuhan dan Hasil Jagung (Zea mays L.) Varietas Pioner terhadap Berbagai Takaran Pupuk Kandang Babi dan Jarak Tanam. Savana Cendana, 1(02): 85–89.

Cahyono, B. 2002. Wortel. Teknik budidaya analisis usaha tani.Yokyakarta

Dinariari, Y.B.S. Heddy dan B Guritno. 2014. Kajian Penambahan Pupuk Kandang Kambing Dan Kerapatan Tanaman Yang Berbeda Pada Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Jagung Manis (Zea mays saccharata Sturt). Jurnal Produksi Tanaman. 2 (2):128-136.

Hanum dan Chairani, 2008. Teknik budidaya tanaman Jilid 2. Menteri pendidikan nasional Nomor 12 tahun 2008.

Harli, H. (2018). Sistem Integrasi Tanaman–Ternak Kambing Untuk Produksi Kakao Yang Resilien. AGROVITAL: Jurnal Ilmu Pertanian, 2(1), 1-7.

Luna, JM., Mitchel, JP, and Shrestha, A. 2012 : Conservation tillage in organic agriculture evolution toward hybrid system.Renew Agric.and Food System.

Montgomery, D 2005. Design And Analisis Of Experiment 6th Edition, New York. John Wiley and Sons.

Marpaung, L. 2011. Pengaruh Pupuk Kandang dan Cara Bertanam terhadap Produksi Umbi Wortel. Buletin Penelitian Hortikultura, Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian Departemen Pertanian.).

Muhammad, H., Wanti, D. & Lukman, H. 2012. Pengaruh Takaran Pupuk Kandang dan Kombinasi Pupuk N, P, K terhadap Produksi Petsai (Brassica Pekinensis Rupr). J. Hort, 2(3): 1–5.

Muhsin, 2013. Pemberian Takaran Pupuk KandangAyam Terhadap Pertumbuhan dan ProduksiMentimun (Cucumi sativus, L.). Skripsi.Fakultas Pertanian Universitas Taman Siswa.Padang.

Pracaya, 2006. Bertanam sayuran dikebun. Syarat tumbuh wortel.

Raihan, H dan Nurtirtayani. 2015. Pengaruh Pemberian Bahan Organik Terhadap Pertumbuhan N dan P Tersedia Tanah Serta Hasil Beberapa Varietas Jagung Dilahan Pasang Surut Sulfat Masam. Jurnal Agrivita. 23(1):13-21.

Rini DK, 2002. Respon penawaran wortel (Daucus carota L.) di kabupaten Boyolali: Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Risnah, 2013. Kandungan dan manfaat pupuk

Sumpena U. Dan I. Meilani, 2005. Pengaruh pupuk organik dan jarak tanam terhadap pertumbuhan dan hasil wortel (Daucus carota L.).

Suwahyono, Untung. 2011. Petunjuk praktis penggunaan pupuk organik secara efektif dan efisien. Jakarta: penebar swadaya.

Suryana, N, K. 2008. Pengaruh naungan dan pupuk kandang ayam terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman paprika (capsicum annum var Crossum) Jurnal Agrisains (9),(2) 89-95.

Sudjana, 2002. Desain dan Analisis Experimen (edisi IV). Bandung: Tarsito.

Sudika, 2014. Upaya Peningkatan Daya Hasil Tanaman Jagung di Lahan Kering Melalui Perbaikan Genetik dan Lingkungan.

Wahyuningrum, E 2003. AMMI Campuran Dan Blup Untuk Memprediksi Daya Hasil Interaksi Genitif Tanaman Padi Dengan Lingkungan Pada Percobaan Lokasi Ganda. Tesis. Bogor. Program Pascasarjana IPB




DOI: http://dx.doi.org/10.35329/jp.v2i1.763

Article Metrics

Abstract views : 1041 times | PDF - 339 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Alamat Penyunting & Distribusi:

JOURNAL PEQGURUANG: Conference Series

E-ISSN: 2686-3472

Gedung Biro AKSI. Lt 2. Ruang  Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar
Telp./Fax (0428) 21038

Email: peqguruang@gmail.com

Website: https://journal.lppm-unasman.ac.id/index.php/peqguruan/index

Penerbit:
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar


Indexed by:

    

   

Member of:

 

 

Creative Commons License
JOURNAL PEQGURUANG: Conference Series is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

Flag Counter