Kejadian Hipertensi Di Puskesmas Pekkabata Kabupaten Polewali Mandar
Andi Liliandirani
Abstract
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan survey melalui observaasi secara langsung dengan jumlah responden sebanyak 70 orang. Pengumpulan data di lakukan dengan cara wawancara, observasi selama penelitian, dan data sekunder dari puskesmas Pekkabata Kec Polewali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 70 responden yang merupakan pasien penderita hipertensi di puskesmas Pekkabata, terdapat 65 (93%) responden tidak terbiasaan berolaraga secara teratur, dan terdapat 39 (56%) responden memiliki kebiasaan mengomsumsi garam/makanan asin. Selain itu di peroleh hasil bahwa 61(87%) responden memiliki riwayat keluarga hipertensi. Dari hasil penelitian dapat di simpulkan bahwa kebiasaan berolaraga merupakan factor yang dapat menyebabkan penyakit hipertensi. Selain itu, kebiasaan mengomsumsi makanan asin beresiko menderita hipertensi sebanyak 3,95% laki-laki di bandingkan orang yang tidak mempunyai kebiasaan mengomsumsi yang asin. Begitupun dengan riwayat keluraga, di mana seseorang yang memiliki keturunan hipertensi lebih beresiko dari pada orang yang tidak memiliki keturunan hipertensi disarankan adanya penyuluhan dari petugas puskesmas terhadap masyarakat tentang pentingnya melakukan olahraga secara rutin guna menghindari penyakit hipertensi, menghindari mengomsumsi makanan pencetus terjadinya hipertensi seperti makanan asin dan makanan mengandung lemak jenuh, lebih hati-hati bagi yang mempunyai riwayat keluraga dengan orang tua penderita penyakit hipertensi karena faktor resiko ini tidak bisa di modifikasi, hendaknya melakukan upaya pencegahan faktor risiko lain yang bisa di ubah.
Keywords
Faktor Resiko Hipertensi
References
Anggraini A.D Waren A.,Situmorang E.2009. Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Hipertensi pada Pasien yang Berobat di Poliklinik Dewasa Puskesmas Bangkinang periode Januari sampai Juni.
Aris,2007. Faktor Risiko Hipertensi Gradel II pada masyarakat.Semarang.
Arsdiani. 2006. Skripsi Pengaruh Olahraga Terprogram terhadap tekanan darah. Semarang. Universitas Diponegoro
DinasKesehatanProvinsi Sulawesi Barat. ProfilKesehatanProvinsi Sulawesi Barat tahun 2014. 2015.
Kementerian Kesehatan RI. Riset Kesehatan Dasar 2013. Jakarta: Kementerian Kesehatan. 2014.
DOI:
http://dx.doi.org/10.35329/jkesmas.v3i1.162
Article Metrics
Abstract views : 376 times |
PDF - 184 times
Copyright (c) 2018 J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat
Alamat Penyunting & Distribusi:
Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar Gedung B3. Lt 1. Jl. Budi Utomo No.2 Manding. Kec. Polewali, Kab. Polewali Mandar, Prov. Sulawesi Barat
Email: jkesmanfkm@gmail.com
Website: https://journal.lppm-unasman.ac.id/index.php/jikm/index
Penerbit:
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar
Indexed by:
Member of:
J-Kesmas is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.